PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT PADA RUMAH SAKIT DAN MASYARAKAT DI SMA NEGERI 2 BANGKINANG
DOI:
https://doi.org/10.54973/abjcd.v2i1.44Kata Kunci:
Pola Hidup, Sehat, Bersih, Siswa RemajaAbstrak
Tatanan PHBS di rumah tangga merupakan titik yang paling penting dalam gerakan tersebut. Dengan tercapainya kondisi rumah tangga sehat melalui tatanan PHBS, tiap anggota keluarga diharapkan mau dan mampu memiliki peran aktif dalam mempraktikkan perilaku hidup bersih dan sehat ke tingkat masyarakat. Tulisan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang pengetahuan tentang pola perilaku hidup bersih dan sehat terhadap masyarakat banyak baik dikehidupan sehari- hari. Selain itu diharapkan juga dapat membantu dalam menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. Sasaran dalam kegiatan pengabdian ini adalah Siswa Sekolah SMA Negeri 2 Bangkinang. Namun siswa yang hadir sedikit dan acara dilaksanakan tidak sesuai jadwal karena siswa datang tidak tepat waktu. Pengabdian masyarakat ini memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam melaksanakan suatu kegiatan seperti memandu kegiatan, memberikan kata sambutan panitia, panitia memberikan arahan terhadap kegiatan dan juga memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam membuat laporan kegiatan.